Memilih karena Sadar, KEPO Karena Cerdas
Rubrik Sikap Kita – Koran Solidaritas Edisi VI, Desember 2015
Salam Solidaritas!
Satu catatan penting dalam tradisi demokrasi Indonesia akan dimulai 9 Desember 2015 yang akan datang. Untuk pertamakalinya akan diadakan Pemilihan Kepala Daerah Langsung Serentak di 269 Kabupaten/Kota/Provinsi yang tersbar di 32 Provinsi. Momentum ini penting untuk efisiensi sistem Pemilihan dan mendorong lebih dekatnya publik kearah substansi demokrasi ketimbang ritual sirkulasi kekuasaan.
Masih ada banyak catatan mengenai persiapan teknis Pilkada serentak ini, terutama mengenai potensi-potensi kecurangan yang mungkin terjadi. Bagi PSI, demokrasi tidak hanya menjadi tugas negara dan penyelenggara pemilu. Semakin tinggi partisipasi publik dalam setiap tahapan pemilihan, maka semakin tinggi kualitas demokrasi yang diharapkan. PSI mencatat beberapa mantan terpidana Korupsi mencoba untuk maju kembali memperebutkan kursi kepala daerah, belum lagi mereka yang sudah terindikasi terlibat berdasarkan laporan masyarakat. Maka ini adalah momentum penting untuk kita kawal bersama-sama.
Salah satu pokok perjuangan PSI adalah melawan Korupsi dan Intoleransi. Bagi PSI, mereka (para petahana) yang juga pernah mengeluarkan atau mengusulkan Peraturan Daerah (PERDA) intoleran adalah juga musuh keragaman, yang artinya juga musuh masa depan Indonesia. Untuk itu PSI mendukung gerakan inisiatif sipil yang dilakukan oleh www.kawalpilkada.id, Public Virtue Institute dan www.change.org untuk bersama-sama mendorong partisipasi publik, bukan hanya untuk menggunakan Hak pilihnya dengan cerdas, tapi juga turut serta menjadi saksi relawan yang mengawal jalannya pemungutan suara hingga tuntas ke KPU Daerah masing-masing.
Bersama ini PSI juga mencoba meminta kesukarelaan segenap anak muda, perempauan, aktivis, budayawan, tekn okrat dan semua pihak (pribadi maupujhn organisasi) yang masih mau dan masih bisa KEPO untuk ikut mengawasi dan mengawal jalannya Pilkada serentak 9 Desember yang akan datang.
Adapun acara yang akan menjadi rangkaian Gerakan Nasional #KepoinPilkada 2015 akan dimulai dengan himbauan berupa penandatanganan petisi di www.change.org yang baru dimulai hari ini. Seruan ini juga meliputi himbauan untuk mendaftarakan diri sebagai relawan di daerah masing-masing melalui portal www.kawalpilkada.id. Selain memobilisasi pendaftaran relawan, PSI juga mendukung dengan menggunakan struktur organisasinya agar ikut serta mengawal jalannya pemungutan suara di TPS hingga PPS, PPK dan KPUD, hal ini agar Pilkada serentak ini menjadi preseden baik bagi penguatan demokrasi Indonesia yang berkeadilan sosial.
Jakarta, 5 Desember 2015
Dewan Pimpinan Pusat
Partai Solidaritas Indonesia – DPP PSI