Giring Ganesha Bicara soal Politik.

Giring Ganesha Bicara soal Politik.

JAKARTA, KOMPAS.com – Mantan vokalis grup band Nidji, Giring Ganesha, tengah menikmati pekerjaan barunya di bidang politik.

Seperti diketahui, Giring saat ini bertindak sebagai Pelaksana Tugas Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Giring membagikan pandangannya terhadap dunia politik dalam obrolan terbaru bersama Pemimpin Redaksi Kompas.com, Wisnu Nugroho, di video Beginu S2 Episode 12.

1. Perbedaan ngeband dan jadi politisi

Ada perbedaan mencolok yang dirasakan Giring Ganesha ketika menjalani tur sebagai musisi dan politisi.

Semua kegiatan Giring dan Nidji sudah diatur dengan baik dari mulai tiba hingga akhirnya harus pergi lagi.

“Kalau sekarang, sampai, manggung terus. Ketemu orang, pidato, ketemu UMKM, pidato. Jadi, basically, sehari itu bisa manggung 5, 6, 7 kali,” ucap pria kelahiran 14 Juli 1983 tersebut.

2. Menikmati tugas

Walau aktivitasnya menjadi lebih padat setelah menjadi politisi, Giring Ganesha mengaku tetap menikmati tugasnya.

Apalagi, saat ini ia memikul tanggung jawab lebih besar setelah ditunjuk sebagai Plt Ketua Umum PSI.

Namun, Giring berhasil menemukan cara untuk membagi aktivitas pekerjaan dan keluarga.

3. Politik enggak boleh baper

Sebagai seorang politikus, Giring Ganesha memetik pelajaran, di dunia politik para pelaku tidak boleh terbawa perasaan (baper).

Bermacam drama yang biasa terjadi tak seharusnya direspons dengan perasaan dari dalam hati.

“Tapi kalau gue sebagai Ketum enggak bisa baper-baperan.

Ketika orang menghujat, menulis sesuatu, mengancam membunuh, kita enggak bisa melihatnya dengan dibawa perasaan,” ucap suami Cynthia Riza ini. Giring justru biasanya mengandalkan logika ketika dihadapkan dengan sebuah permasalahan politik.

Sumber : https://www.kompas.com/hype/read/2021/05/27/113336566/giring-ganesha-bicara-soal-politik?page=all

---

PSI terus bekerja untuk rakyat, dukung PSI melalui Dana Solidaritas, hanya Rp 88.888 per bulan Klik Disini

Tunjukkan Solidaritasmu!
Giring Ganesha Bicara soal Politik.">
Wawancara

Leave a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

seventeen − 1 =