Partai solidaritas Indonesia yang disingkat dengan nama PSI, merupakan partai politik pendatang baru yang akan menjadi kompetitor dalam pemilihan legislatif nantinya.
Saat diwawancarai Ketua DPD PSI Pangkep Nasaruddin di kantor PSI Jalan Beringin, Kelurahan Samalewa Kecamatan Bungoro (04/06/17), mengatakan, PSI yang membawa identitas DNA kebajikan dan keragaman berpijak pada kesadaran bahwa politik sejatihnya adalah hal yang baik meski kini kata baik dan politik lebih sering bersimpangan jalan. PSI hadir untuk mendekatkan kembali politik dengan kebajikan, ungkapnya
Nasar juga menambahkan, Keanggotaan untuk PSI pangkep saat ini telah terdaftar kurang lebih 400 orang yang berasal dari seluruh wilayah kabupaten pangkep dan sudah menjadi pengurus kabupaten dan pengurus kecamatan 13 kecamatan yang ada di kabupaten pangkep.
Perjuangan PSI dilandasi empat nilai dasar yang menjadi karakter khas PSI yaitu kebajikan keragaman keterbukaan dan meritokrasi .
“Kalau kita lihat Dari data bps 2014 mencatat populasi pemuda sudah mencapai 24,5% dari jumlah penduduk Indonesia akan tetapi jumlah itu belum menunjukkan partisipasi politik di tingkat pemuda mengalami peningkatan yang signifikan” tegasnya.
Maka dari itu kami dari pengurus Dewan Pimpinan Daerah Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mari membangun kekuatan solidaritas pemuda dengan bergabung bersama kami di partai solidaritas Indonesia.pintahnya
Adapun sistem rekrutmen keanggotaan yang kami gunakan adalah system rekrutmen politik terbuka, siapapun yang berkeinginan dan bersedia berjuang bersama pemuda silahkan datang langsung di kantor kami dengan membawa berkas dan daftarkan diri anda sebagai pengurus partai solidaritas Indonesia (PSI)