Presiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo melantik Menteri dan Wakil Menteri Kabinet Indonesia Maju pada Rabu 15 Juni 2022, di Istana Negara, Jakarta.
Dewan Pimpinan Wilayah PSI Bali mengaku gembira mendengar kabar tersebut. Mengingat kader dari PSI menjadi orang nomor dua di Kementerian ATR/BPN setelah dilantik oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.
Seperti yang disampaikan oleh Maya Agrevina (29), selaku Wakil Sekretaris DPW PSI Bali menerangkan, Raja Juli Antoni merupakan sosok yang cerdas serta memiliki rasa kepedulian yang tinggi, sehingga dirasa mampu mengemban tanggung jawab yang diberikan Joko Widodo.
“Perubahan itu akan terjadi ketika anak mudanya berani, cerdas, dan peduli. Aku pikir paket lengkap itu ada di Bro Toni. Dia cerdas, kemudian dia berani juga, dan terakhir yang paling penting itu dia peduli. Dia mau gak bergerak untuk masyarakat, dia punya kepedulian nggak untuk merubah. Dan aku pikir itu ada di Bro Toni,” ujar Maya Agrevina saat ditemui Tribun Bali pada Rabu 15 Juni 2022.
Masih di tempat yang sama, Wakil Bendahara Bali’>DPW PSI Bali, Ervina Asri (26) mengatakan, dirinya bersama Bali’>DPW PSI Bali berterima kasih kepada Presiden Joko Widodo karena telah memberikan kepercayaan kepada PSI untuk bergabung dengan Kabinet Indonesia Maju.
“Kami sangat senang ya tentunya melihat posisi yang diberikan Pak Jokowi, percaya kembali untuk memberikan kader PSI sebagai Wakil Menterinya untuk menggantikan Bro Surya Tjandra,” ujarnya saat ditemui Tribun Bali di Kantor DPW PSI Bali, Jalan Kusuma Bangsa, Denpasar, Bali.
Lebih lanjut, Pelantikan Menteri dan Wakil Menteri ini berdasarkan Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia nomor 64/P tahun 2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Menteri Negara Kabinet Indonesia Maju Periode tahun 2019-2024.
Adapun Menteri yang dilantik oleh Joko Widodo antara lain, Zulkifli Hasan sebagai Menteri Perdagangan, Hadi Tjahjanto sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) / Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN).
Sedangkan Wakil Menteri antara lain, Wempi Wetipo sebagai Wamen Dalam Negeri, Afriansyah Noor sebagai Wamen Ketenagakerjaan, dan Raja Juli Antoni sebagai Wamen ATR/Wakil Kepala BPN.
Sumber: https://bali.tribunnews.com/2022/06/16/raja-juli-antoni-dilantik-jadi-wamen-atrbpn-dpw-psi-bali-beliau-paket-lengkap.