PSI Tantang Anak Muda Jadi Caleg

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Tangsel menantang generasi muda untuk aktif berpolitik. Hal ini dilakukan PSI dengan membuka pendaftaran bakal calon legislatif(Bacaleg) untuk Pemilu 2019 mendatang.

Ketua Panitia Pendaftaran Bakal Calon Ari Setyobudi mengatakan, PSI pusat sudah membuka pendaftaran bacaleg secara online sejak beberapa waktu lalu. Untuk DPD PSI Tangsel, pendaftaran bacaleg akan dimulai pada Jumat (1/9) di kantor DPP PSI Tangsel.

“Untuk pendaftaran online sudah dibuka. Tapi untuk pendaftaran di Kantor DPD PSI Tangsel, akan dibuka resmi Jumat besok berbarengan dengan Idul Adha,” ujarnya, kepada Tangerang Ekspres, Rabu (30/8).

Mengenai persyaratan bagi bakal calon, tidak ada kriteria khusus. Meski PSI dikenal partai anak muda, tidak ada syarat Bacaleg untuk PSI harus anak muda. Meski, mereka menghendaki para generasi muda bisa mendaftarkan diri.

Bagi anak muda yang berminat jadi Bacaleg PSI, harus berkepribadian baik dari segala sisi. Antara lain, memiliki prinsip antikorupsi dan antiintoleransi sesuai dengan misi parta besutan Grace Natalie ini. Lebih lanjut, Ari mengungkapkan, tidak ada target muluk yang diberikan DPP PSI.

“Setiap DPC ditarget minimal dapat satu kursi, kami sadar partai baru dan perlu iYiencari banyak dukungan dari masyarakat,” imbuhnya.

Dia mengatakan, PSI merupakan partai baru yang seluruh pengurusnya berusia di bawah 45 tahun. Meski begitu, pengurus yang masih muda dan baru tidak menutup peluang memiliki banyak suara di Pemilu nanti.

“Kami dari awal mencari anak muda yang benar-benar minat bergabung sesuai ideologi PSI. Setiap orang memiliki kesempatan secara lebar untuk menjadi calon legislatif,” pungkasnya. (mg-6/esa)

Sumber: Koran Tangerang Ekspres, 31 Agustus 2017

Recommended Posts