PSI Soroti Longgarnya Pengawasan Festival Musik “Berdendang Bergoyang”

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta Fraksi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Justin Adrian Untayana menyoroti soal festival musik Berdendang Bergoyang usai banyaknya penonton yang pingsan lantaran penonton yang hadir melebihi kapasitas.

Menurut Justin hal ini terjadi akibat adanya pengawasan yang longgar, baik dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI maupun panitia penyelenggara atas penyelenggaraan festival musik itu.

“Saya kira ini akibat longgarnya pengawasan dan pencegahan,” kata Justin kepada Liputan6.com, Selasa (1/11/2022).

Justin menyoroti tanggung jawab sejumlah instansi terkait dalam kejadian ini. Terlebih mengenai izin penyelenggaraan Festival Berdendang Bergoyang yang menghadirkan sejumlah artis kenamaan di Jakarta.

“Instansi terkait jangan hanya menjadi tukang stempel izin, lalu semuanya dibebankan pada penanggung jawab semata, karena kalau sudah menyangkut keselamatan manusia, tanggung jawab apapun tidak mengubah apa-apa,” jelas Justin.

Justin menilai penyelenggaraan sebuah festival harusnya telah melalui kerja sama antarpihak seperti Pemprov DKI dengan panitia, serta kepolisian.

Kolaborasi itu, kata dia mestinya sudah memiliki skenario pelaksanaan dari awal untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

“Baik dari Pihak Pemprov, panitia, dan kepolisian, saya kira semua harus aktif berkolaborasi agar acara tidak terjadi diluar skenario awal, khususnya menyangkut kuantitas pengunjung,” kata Justin.

“Karena kuantitas berkaitan dengan kapasitas, dan kapasitas berkaitan dengan keselamatan, keselamatan terkait nyawa,” lanjut dia.

 

Baca selengkapnya: https://www.liputan6.com/news/read/5112955/psi-soroti-longgarnya-pengawasan-festival-berdendang-bergoyang

Recommended Posts