PSI Jakarta Terima Kader Baru, Dipersiapkan untuk Pileg 2029

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jakarta kembali memperkuat barisannya dengan menerima kader baru, Fauzan Wahid pada Rabu (12/3/2025).

Wakil Ketua DPD PSI Jakarta, Justin Adrian, mengatakan, Fauzan bergabung sebagai kader PSI di wilayah Jakarta Timur, tepatnya di daerah pemilihan (dapil) enam.

“Untuk saat ini, dari ketokohan, baru Bro Fauzan yang bergabung,” ujar Justin saat dikonfirmasi Kompas.com, Kamis (13/3/2025).

Fauzan merupakan anak dari anggota DPD RI periode 2024-2029, Achmad Azran, yang juga merupakan kader PSI.

PSI Jakarta tidak menutup kemungkinan mempersiapkan Fauzan untuk bertarung dalam Pemilu Legislatif (Pileg) 2029.

Meski Pemilu masih lima tahun lagi, persiapan dini dinilai penting untuk membentuk kader yang siap terjun ke politik.

“Ya, tidak menutup kemungkinan. Meski Bro Fauzan sempat menyatakan bahwa masih lama untuk lima tahun ke depan, tetapi dari sekarang kami sudah bisa mempersiapkannya,” kata Justin.

Sebagai bagian dari persiapan, PSI Jakarta akan melibatkan Fauzan dalam berbagai kegiatan partai, termasuk aktivitas yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.

“Pasti akan kita libatkan di setiap kegiatan PSI. Nanti, setiap kader yang ada di DPRD menerima aduan masyarakat, kita akan turun langsung, jemput bola, dan melibatkan Bro Fauzan,” jelas Justin.

Selain itu, Justin menekankan bahwa Fauzan memiliki akses yang luas dalam bidang pelayanan masyarakat, mengingat latar belakang keluarganya.

“Dia adalah anak dari Achmad Azran, anggota DPD RI periode 2024-2029. Artinya, dia memiliki akses dalam berbagai aspek, termasuk dalam pelayanan masyarakat. Kerja sama saya dengan ayahnya juga sudah berjalan,” kata Justin.

Dengan bergabungnya Fauzan, PSI Jakarta optimis dapat semakin memperkuat jaringan politiknya di tingkat daerah, terutama dalam menghadapi agenda politik ke depan, termasuk Pemilu 2029.

 

Sumber: https://megapolitan.kompas.com/read/2025/03/13/20091861/psi-jakarta-terima-kader-baru-dipersiapkan-untuk-pileg-2029

Recommended Posts