Partai Solidaritas Indonesia {PSI) mengapresiasi ketegasan Menteri BUMN Erick Thohir yang mencopot Direktur Utama Garuda Indonesia I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra terkait penyelundupan sepeda motor Harley Davidson dan sepeda Brompton.
“Ketegasan semacam ini sangat diperlukan sebagai langkah pertama membenahi BUMN. Intinya, bagaimana menciptakan BUMN yang sehat dan bermanfaat untuk rakyat,’ kata Ketua DPP PSI, Isyana Bagoes Oka, dalam keterangan pers, Jumat 6 Desember 2019.
Selama ini, kata Isyana, ada anggapan bahwa banyak BUMN menjadi “lumbung uang” para pejabatnya. Praktik semacam ini harus dihentikan.
“Juga pemanfaatan BUMN untuk kepentingan pribadi, seperti dalam kasus Garuda ini, harus disetop. Menteri Erick telah memulai kerja itu dengan baik,’ lanjut Isyana.
Kementerian Keuangan menyatakan negara dirugikan Rp 1, 5 miliar dalan kasus penyelundupan ini.
Setelah integritas para pejabatnya ditegakkan, tinggal membenahi sisi manajemen untuk membuat setiap BUMN menjadi korporasi yang sehat dan bermanfaat.
“Prinsip anti-korupsi dan profesionalisme harus ada di semua BUMN, tanpa kecuali,” pungkas Isyana.