Ketua Umum DPP PSI Kaesang Pangarep mengucapkan selamat dan terima kasih kepada sejumlah pihak terkait Pemilu 2024.
“Pertama, saya mengucapkan selamat kepada seluruh rakyat Indonesia yang akan memiliki pemimpin baru pada Oktober nanti,” kata Kaesang pada konferensi pers, Jumat 16 Februari 2024.
Kedua, mengucapkan terima kasih kepada penyelenggara pemilu yang sudah bekerja dengan sangat baik.
“Ketiga, selamat buat Pak Prabowo dan Mas Gibran yang sudah memenangkan Pilpres 2024 versi quick count sambil menunggu hasil rekapitulasi KPU,” kata Kaesang.
Keempat, terima kasih kepada teman-teman PSI, baik pengurus, kader, simpatisan, dan caleg.
“Terima kasih karena sudah sudah bekerja keras selama tiga setengah bulan ini, selalu bersemangat mempromosikan PSI.
Terkait peraihan suara, untuk DPRD tingkat Provinsi dan Kabupaten, ada peningkatan signifikan. Untuk DPRD Provinsi naik 400% persen. Sekarang hampir 50 orang, tadinya 13 orang.
“Untuk DPR RI, saya instruksikan menjaga mengawal proses suara. Balik lagi, rekapitulasi suara KPU belum rampung, kita harus mengawal suara masyarakat,” pungkas Kaesang