Di antara Parpol Baru di Depok, Baru PSI yang Lolos Pendaftaran

Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Depok akhirnya diterima oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Sabtu (14/10/2017) sebagai peserta Pemilu 2019.

“Berkas PSI Depok sudah kami terima hari ini karena sudah lengkap,” kata Komisioner KPU Kota Depok, Suwarna kepada Warta Kota di Depok, Sabtu (14/10/2017).

Lolosnya PSI Depok itu hanya berselang sehari, setelah beberapa hari sebelumnya mereka gagal lolos pendaftaran di KPU Kota Depok karena berkas administrasi mereka dinilai pihak KPU tidak lengkap, termasuk data yang disertakan dinilai tidak sesuai dengan syarat yang diberlakukan melalui Sistem Informasi Parpol (Sipol).

 PSI Kota Depok, tercatat sebagai partai politik (parpol) baru pertama di depok yang berkasnya diterima KPU setenmpat.

Dua parpol baru lainnya, yakni Partai Persatuan Indonesia (Perindo) dan Partai Berkarya gagal lolos setelah KPU Kota Depok mengembalikan berkas mereka karena dinilai tak lengkap dan tak sesuai dengan data yang dituntut dalam Sipol.

Menanggapi lolosnya PSI di KPU Kota Depok, Ketua DPD PSI Depok, Ferry Batara, menegaskan bahwa partai yang mengusung semangat keberagaman, semangat antikorupsi dan antintoleransi ini telah melengkapi kekurangan berkas yang sempat dikembalikan oleh KPU Depok, pada Selasa (10/10/2017).

“Kini PSI Depok telah melengkapi berkas, Sabtu ini. Selanjutnya kami siap untuk diverifikasi oleh KPU Depok,” kata Ferry, Sabtu (14/10/2017).

Ferry menyampaikan bahwa sebagai parpol baru, PSI Depok menjadi parpol baru pertama yang melengkapi berkas persyaratan administrasi dalam pendaftaan parpol peserta pemilu 2019.

Ia mengklaim PSI Depok maupun PSI di tingkat pusat mempunyai keseriusan yang lebih dibandingkan sejumlah parpol lainnya. Kondisi ini menimbulkan optimisme para pegiatnya untuk lolos verifikasi secara terukur.

“Bahkan bukan hanya lolos verifikasi, keseriusan dari pengurus, kader dan simpatisan PSI Depok akan berpengaruh juga pada perolehan suara atau kemenangan PSI di Depok,” katanya.

Setelah ini, tambah Ferry, PSI Depok akan berkonsentrasi dalam persiapan bakal calon legislatif yang berangkat dari daerah pemilihan (dapil) Depok.

Sumber

Recommended Posts