Dua Pakar Bisnis Perkuat Barisan Caleg PSI

Dua orang pakar bisnis, Daniel Tumiwa dan Rizal Cavalry, mendaftarkan diri sebagai calon anggota legislatif (caleg) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) untuk Pemilu 2019. Kehadiran keduanya diharapkan semakin memperkuat image profesional dan kompetensi partai bernomor urut sebelas ini.

Ketua Umum PSI, Grace Natalie, mengatakan, pihaknya menyambut gembira pendaftaran kedua orang yang dikenal secara luas sebagai pakar bisnis ini.

“PSI gembira dengan pendaftaran Bro Daniel dan Bro Rizal. Kita butuh sosok-sosok profesional seperti mereka untuk mengisi parlemen agar kebijakan-kebijakan terkait bisnis bisa lebih bermanfaat bagi orang banyak,” kata Grace di kantor DPP PSI, Wahid Hasyim, Jakarta Pusat, Kamis (22/2).

Nama Daniel Tumiwa sendiri tidak asing lagi di kalangan pelaku industri media dan digital entrepreneur. Dirinya pernah menjabat sebagai CEO OLX Indonesia. Dalam kepemimpinannya, OLX menjadi salah satu platform jual-beli terbesar di Indonesia.

Gagasan antikorupsi dan anti-intoleransi, menjadi alasan utama Daniel memilih PSI sebagai kendaraan politiknya. “Saya melihat masalah-masalah korupsi dan PSI berdiri paling depan memerangi korupsi. PSI juga memperjuangkan anti intoleransi dan anti korupsi setiap hari. Saya tidak mau tertinggal, saya ingin menjadi bagian dari gerakan itu,” katanya.

Sementara, Rizal Cavalry dikenal sebagai tokoh muda asal Poso, Sulawesi Tenggara (Sultra), yang punya kepedulian terhadap isu politik-demokrasi dan toleransi. Belakangan, dirinya tampil di #NGOPINI, salah satu program talkshow yang membicarakan menjamurnya bisnis online dengan pakar bisnis Rhenald Kasali.

Rizal merasa langkahnya terjun ke dunia politik praktis merupakan panggilan hidup agar bisa melayani lebih banyak masyarakat. “Ini adalah kesempatan bagi kami anak-anak muda untuk berkarya memberikan yang terbaik untuk bangsa dan negara ke depan,” ujarnya.

Sementara itu, Sekjen PSI, Raja Juli Antoni, mengatakan, politik menyentuh semua aspek kehidupan, termasuk bisnis. “Kalau parlemen diisi orang-orang yang mengerti bisnis, perekonomian Indonesia akan berkembang dengan lebih baik. Selamat datang, Bro Daniel dan Bro Rizal,” kata Raja Juli Antoni.

Sumber

Recommended Posts