Kaesang Pangerep Penuhi Undangan Silaturahmi PKS

Ketua Umum DPP PSI Kaesang Pangarep menghadiri undangan silaturahmi Presiden PKS Ustad Ahmad Syaikhu di kantor DPP PKS, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Senin 8 Juli 2024.

Syaikhu menyambut langsung kedatangan Kaesang di pintu lobi utama. Selain itu, ada juga Sekjen PKS Aboe Bakar Alhabsyi.

Undangan silaturahmi PKS ini dilayangkan kepada PSI untuk mencari kesepahaman mengenai isu politik sekaligus membahas potensi kolaborasi, termasuk dalam Pilkada 2024.

“Silaturahmi tidak boleh putus, kami datang memenuhi undangan Presiden PKS,” kata Kaesang.

Mas Kaesang mengajak sejumlah pengurus DPP PSI termasuk sembilan pengurus perempuan. Di antaranya Ketua DPP PSI Cheryl Tanzil dan Direktur Lembaga Bantuan Hukum PSI Francine Widjojo.

Usai pertemuan, kepada media, Kaesang mengatakan, sebagai partai pemenang di Jakarta, PKS jangan hanya mengusung kader sebagai Cawagub.

“Seharusnya jadi Gubernur, sebagai pemenang pemilu di Jakarta dengan 18 kursi. Saya rasa jauh lebih elok kalau Presiden PKS diusung menjadi Gubernur Jakarta,” ujar Kaesang.

 

Recommended Posts