TIMESINDONESIA, MADIUN – Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Peduli Anak Negeri. Ratusan paket nasi siap saji dibagikan DPD PSI Kota Madiun, Jawa Timur. Ini dalam rangka menyongsong tatanan kehidupan baru atau New Normal di tengah pandemi Covid-19.
“Kepedulian kami ini adalah sedikit yang bisa kami ungkapkan sebagai empati kami kepada saudara-saudara yang belum beruntung di masa wabah Covid-19,” kata Plt Ketua DPD PSI Kota Madiun, Andik Kurniawan, Kamis (11/6/2020).
“Apa yang kami bagi adalah hal kecil. Tapi, pada prinsipnya, kesulitan di masa pandemi kita rasakan bersama sebagai anak bangsa. Termasuk, adik-adik kita di panti asuhan,” ujar Andik.
Ia berkata, Kota Madiun bisa dikatakan aman terkendali. Boleh dikatakan bersih, tertata. Sulit ditemukan anak-anak usia sekolah berada di jalanan untuk membantu ekonomi keluarga. “Dalam hal ini, DPD PSI Kota Madiun, tak lupa apresiasi kinerja Pemerintah Kota,” kata Andik yang berharap, segala kerja keras Pemkot Madiun berikut pihak-pihak terkait, termasuk masyarakat semua, pandemi Covid-19 ini segera berlalu. (*)