#PSIRamadhanBersamaRakyat, PSI Denbar Berbagi dengan Panti Asuhan Saat Pandemi Covid-19

Denpasar (Metrobali.com) – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kecamatan Denpasar Barat (Denbar) berbagi sembako dan makanan untuk anak-anak di Panti Asuhan Tunas Bangsa Monang-Maning, Sabtu (9/5/2020).

Kegiatan ini dimotori oleh Pengurus PSI Ranting Tegal Harum karena dalam masa pandemi virus Corona atau Covid-19 ini anak-anak panti asuhan ini jarang mendapat perhatian dan bantuan.

Sebab masa Covid-19 ini selain berpengaruh kepada kesehatan, juga sangat memberikan dampak kepada perekonomian.

Pengurus PSI Ranting Tegal Harum, Isna Saputri menyebutkan bahwa pihaknya sebelum pandemi Covid-19 sudah pernah memberikan bantuan kepada anak-anak di Panti Asuhan Tunas Bangsa.

Mengetahui bahwa semakin sulitnya panti asuhan mendapat bantuan di tengah Covid-19 ini pihaknya tergerak dan mengajak rekan-rekannya untuk ikut memberikan bantuan ke panti asuhan.

“Saya mendapatkan informasi bahwa pasca pandemi panti asuhan tunas bangsa kesulitan dalam mendapatkan bantuan,” kata Isna Saputri.

“Kondisi ini memang menjadi sulit untuk banyak pihak. Sehingga kami berinisiatif meberikan bantuan untuk meringankan beban pengurus panti asuhan” tuturnya.

Bersama pengurus dan anggota DPC PSI Denpasar Barat, bantuan sembako dan paket makanan, handsanitizer, masker kain dan peralatan bayi diberikan untuk 40 orang anak yatim piatu di panti asuhan tersebut.

Bantuan yang diberikan merupakan hasil donasi dari pengurus dan kader PSI DPC Depasar Barat. Isna berharap kedepan ada pihak yang juga dapat berbagi dengan anak-anak di panti asuhan dimana panti asuhan memerlukan donatur untuk dapat memenuhi kebutuhan anak-anak disana.

“Mungkin yang memerlukan bantuan bukan hanya di panti asuhan ini, tapi juga masih banyak panti asuhan lain yang perlu bantuan. Kami berharap kita dapat berbagi ditengah kondisi sulit ini,” ungkapnya.

Sementara itu Ketua DPC PSI Denpasar Barat, Anak Agung Anugraha Mertha menyebutkan pemberian bantuan di tengah pandemi Covid-19 ini sekaligus merupakan agenda dalam menyambut Ramadhan.

Pihaknya berharap Ramadhan di tengah pandemi menjadi momentum membangkitkan kebersamaan.

“Keinginan kita agar semua bisa menikmati Ramadan dengan baik dan membangun kebersamaan, dan sesuai dengan tagline DPP #PSIRamadhanBersamaRakyat,” tandas Isna.

Recommended Posts